TENTENA – Suasana keakraban tampak jelas saat Bupati Tojo Una-Una, Ilham Lawidu, berbincang santai sambil menikmati kopi bersama Wakil Menteri Dalam Negeri, Kang Bima Arya, usai mengikuti kegiatan Fun Run Festival Danau Poso 2025 di Tentena, Kabupaten Poso, Sabtu (25/10/2025).
Keduanya terlihat menikmati waktu istirahat setelah berlari dalam ajang fun run yang menjadi bagian dari rangkaian Festival Danau Poso 2025, sebuah kegiatan tahunan yang menggabungkan olahraga, budaya, dan pariwisata untuk mempromosikan keindahan alam Sulawesi Tengah.
Dalam momen santai tersebut, Bupati Ilham Lawidu dan Wamendagri Kang Bima Arya tampak berbincang ringan sambil menikmati hidangan lokal di sebuah area terbuka yang sejuk di sekitar Tentena.
Acara Fun Run Festival Danau Poso sendiri diikuti peserta dari berbagai daerah di Indonesia , termasuk sejumlah pejabat daerah dan kementerian.



