Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger TemplatesPremium By Raushan Design With Shroff Templates
🎉 Selamat Datang Pembaca di website Kabar Maleo| Dirgahayu Indonesia ke-80 🇮🇩 | Tetap Semangat & Berkarya! 🚀

Harga sejumlah Komoditas Naik , Wabup Surya Pimpin Tim Gabungan Lakukan Sidak dipasar pasar Tradisional

Redaksi
17 September 2025
Last Updated 2025-09-17T05:36:43Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates
Space Iklan

 


Ampana, Kabar maleo - Pemerintah Kabupaten Tojo Una-Una melalui Dinas Perindustrian Perdagangan Usaha Kecil dan Menengah melakukan inspeksi mendadak atau sidak di Pasar pasar tradisional di Ampana, Rabu, (17/09/2025).


Sidak ini digelar untuk memastikan harga kebutuhan, khususnya komoditas rempah-rempah tetap stabil di tengah melonjaknya harga dalam sepekan terakhir.


Wakil Bupati Kabupaten Tojo una-una Surya Lapasiri bersama tim gabungan  mendatangi pedagang pasar Rakyat Ampana , untuk  mengecek langsung harga sejumlah komoditas seperti cabai, bawang, tomat dan komoditas lainnya .



Dihadapan Wabup para pedagang pasar menyampaikan penyebab harga cabai naik dan stok berkurang karena para distributor menjual sebagian cabai keluar daerah Kabupaten Tojo una-una 


Para pedagang mengaku penyebab kenaikan harga hasil perkebunan rempah rempah diKabupaten Tojo Una Una tidak lagi dipasok ke pasar bahkan di jual keluar daerah oleh para distributor 


Wabup Touna mengatakan hal tersebut beberapa waktu sudah dilakukan pemantauan di pasar Tojo sejumlah Komoditas hasil Lokal Touna di jual keluar daerah .


"Fokus sidak kali ini adalah memantau harga rempah-rempah dan ketersediaan stok , yang terjadi saat ini para petani dan distributor disini butuh cepat laku  sehingga mereka jual keluar dan pedagang disini mendapat pasokan barang dari luar " jelas Wabup 


Pemerintah daerah berjanji akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menjaga ketersediaan stok serta menekan lonjakan harga agar tidak membebani masyarakat


Sementara itu kepala Dinas DPPUMKM Touna Toni Latimimu mengatakan tim Gabungan turun langsung ke pasar pasar  untuk memastikan harga-harga terkendali. 


Pihaknya uga akan berkoordinasi dengan distributor agar pasokan tetap lancar 


Melalui sidak ini, Pemkab Tojo Una-Una berharap harga kebutuhan pokok, khususnya rempah-rempah, bisa kembali stabil sehingga tidak memberatkan pedagang maupun pembeli

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

Berita